Sewa Baju Pengantin Adat Jawa di Jakarta
Bagi para calon pengantin, merencanakan sebuah pernikahan merupakan suatu hal yang membahagiakan. Ini dikarenakan banyaknya persiapan yang menarik dan asik yang harus dilakukan sebelumnya. Salah satu persiapan tersebut ialah pemilihan baju adat bagi si calon pengantin.
Salah satu baju adat pengantin yang kerap menjadi pilihan ialah Jawa. Selain karena banyaknya mayoritas suku Jawa yang tersebar di Indonesia, pakaian yang satu ini juga memiliki daya pikat tersendiri. Adanya daya pikat yang dimiliki baju pengantin ini bahkan membuat beberapa dari mereka yang bukan asli penduduk suku Jawa juga memilih mengenakan pakaian tersebut di pernikahannya.
Seperti salah satunya di ibu kota sendiri, banyaknya perantau dari jawa dan juga keturunan jawa yang menetap disana mengakibatkan tempat sewa baju pengantin adat Jawa di Jakarta kerap diburu oleh para calon pengantin.
Adapun baju yang biasanya tersedia di tempat persewaan baju pengantin adat Jawa di Jakarta ialah kebaya bludru dengan berbagai macam warna bagi si pengantin wanita serta beskap yang biasa dikenakan oleh pengantin pria.
Tak hanya itu saja, mengingat banyaknya rangkaian prosesi pernikahan dengan menggunakan jawa ada banyak pula baju pengantin lainnya yang kerap menjadi pilihan.
Berikut inilah beberapa jenis pakaian yang biasanya tersedia di tempat sewa baju pengantin adat Jawa di Jakarta.
Baju Sungkeman dan Siraman
Baju pengantin adat Jawa yang pertama ialah sungkeman. Dalam adat jawa, acara sungkeman biasanya dilakukan untuk meminta maaf dan memohon izin kepada kedua orang tua untuk memulai hidup berkeluarga.
Sedangkan untuk baju yang dikenakan dalam prosesi ini yaitu kebaya. Umumnya kebaya yang dikenakan oleh si pengantin wanita dipadukan dengan kain batik ataupun kain jumputan sebagai bawahannya.
Sewa baju pengantin adat Jawa di Jakarta tentu menyediakan pakaian pengantin yang satu ini.
Adapun aksesori pelengkap untuk dipadukan dengan baju pengantin sungkeman ialah bando. Tidak seperti bando biasanya yang terbuat dari bahan plastik ataupun logam, bando yang satu ini cukup berbeda dan unik karena terbuat dari roncean melati yang cantik.
Ada pula pakaian pengantin adat Jawa lainnya yang masih menggunakan roncean melati sebagai aksesori tambahannya. Pakaian yang satu ini biasanya juga disediakan oleh tempat sewa baju pengantin adat Jawa di Jakarta.
Dikenakan pada saat prosesi siraman, dengan perpaduan apik dari kemben dan juga roncean melati sebagai penutup bagian dada membuat tampilan pakaian pengantin adat Jawa ini menjadi sangat luar biasa.
Siraman yang dilakukan tersebut memiliki tujuan selain sebagai pembersih diri juga sebagai pembersih segala gangguan supaya saat prosesi ijab kabul dapat terlaksana dengan baik.
Baju Midodareni dan Ijab Kabul
Pakaian pengantin adat Jawa selanjutnya ialah baju midodareni dan ijab kabul. Sewa baju pengantin adat Jawa di Jakarta dapat dipastikan memiliki stok persewaan banyak mengenai baju adat yang dikenakan saat kedua prosesi tersebut.
Sama dengan baju adat Jawa sebelumnya, pakaian yang dikenakan pada kedua prosesi ini masih sama yaitu memadukan antara kebaya dengan kain sebagai bawahannya.
Adapun yang sedikit menjadi pembedanya terletak pada warna serta modelnya.
Baju pengantin yang dikenakan saat midodareni lebih simpel dan juga tersedia dalam berbagai macam warna. Sedangkan untuk baju pengantin saat ijab kabul biasanya lebih mewah dan elegan serta identik dengan warna putih.
Biasanya di tempat sewa baju pengantin adat Jawa di Jakarta menyediakan juga riasan wajah dan hairdo.
Untuk riasan wajah yang digunakan saat ijab kabul terlihat lebih cetar dibandingkan dengan sebelumnya. Pada bagian hairdo atau sanggulnya juga delengkapi dengan beberapa tusukan berwarna emas dan juga roncean melati yang cukup panjang.
Baju Resepsi Adat Jawa
Adapun prosesi yang terakhir dalam pernikahan adat Jawa ialah resepsi dengan mengenakan pakaian adat seperti kebaya bludru atau solo putri serta beskap. Pakaian yang satu ini bisa dipadukan dengan hijab karena lengan panjang.
Selanjutnya untuk pakaian resepsi adat jawa lainnya yaitu basahan solo.
pakaian ini cukup unik dikarenakan terlihat berbeda dengan sebelumnya. Basahan solo yang dikenakan pengantin wanita dan pria sama-sama berupa kemben. Pembeda antara keduanya yaitu jika kemben yang dikenakan oleh pengantin wanita menutupi dada. Sedangkan kemben si pengantin pria menutupi bagian perut hingga kebawah.
Berikut diatas merupakan beberapa jenis pakian adat jawa dan juga prosesinya. Adapun bagi anda yang tertarik untuk menyewa pakian pernikahan adat jawa tersebut bisa langsung mengunjungi Filiz Islamic Bride.
Jasa sewa baju pengantin adat Jawa di Jakarta ini sangat direkomendasikan karena kualitas serta keprofesionalan yang dimilikinnya sangat luar biasa.
Tidak hanya menyediakan baju pengantin adat Jawa saja. Jasa persewaan baju pengantin adat Jawa di Jakarta Filiz Islamic Bride juga menyediakan paket makeup dan Wardrobe.
Untuk reservasi pemesanan bisa menghubungi admin di 082318403612 atau email admin@gaunpengantinmuslim.com serta bisa juga mengunjungi media sosial kami di @filizislamicbride.